Call Center Polres Tomohon

Call Center Polres Tomohon
Diinformasikan kepada masyarakat, yang memerlukan kehadiran Polri khususnya Polres Tomohon, segera hubungi call center Polres Tomohon di nomor 08 5858 110 110, baik melalui WA atau telp , jangan lupa di nomor 08 5858 110 110
Biar Masa Depan Itu Dapa Lia Gelap Mar Kalo Torang Tetap Ba Usaha Deng Nda Patah Semangat Tetap Sukses Itu Mo Iko Dari Belakang By. Humas Polres Tomohon

Pengamanan Sidang Tahunan BIPRA SAG SULUTTENG di Leilem

TOMOHON, Humas Polres Tomohon - Sabtu, 2 Januari 2019 jam 18.00wita, Kepolisian Resor Tomohon melaksanakan Pengamanan dalam rangka kegiatan sidang tahunan BIPRA SAG Sulutteng bertempat di Gereja Gmim Immanuel desa Leilem Kecamatan Sonder Kabupaten Minahasa dalam wilayah hukum Polres Tomohon.


47 Personil yang di kembangkan oleh Kabag Ops Polres Tomohon Kompol Marganda Aritonang SH, S.Ik, lewat surat perintah yang di tandatangani oleh Kapolres Tomohon Akbp Raswin B Sirait S.Ik, SH, M.Si untuk pelaksanaan sidang tahunan BIPRA SAG di desa Leilem. 

Kepala Unit III Satuan Intelkam di pimpin Aipda Steven Liey bersama tim mendatangi kediaman Ketua Koordinator Seksi Acara Ibu Pdt Meiland Pangeman S.Th dalam sidang tahunan yang nantinya pembukaan sidang akan di laksanakan pada besok hari minggu 3 Januari 2019 jam 15.00wita.

Di tambahkan Kanit III Intelkam bahwa pada hari ini Sabtu 2 januari para peserta sidang yang dari jauh seperti Gorontalo dan Sulteng serta Kepulauan Sangihe dan Talaud sudah berada di desa Leilem dalam tahap pendaftaran, kemudian besok pagi sampai sore hari peserta yang seputaran Minahasa dan Bolaang mongondow sudah berada di desa Leilem.

Kabag Ops memerintahkan kepada piket Polsek Sonder dan Piket Intelkam serta Rayon Sabhara untuk mengantisipasi situasi tetap kondusif, sejak kedatangan para peserta pagi tadi, sudah harus melaksanakan pemantauan di tempat tempat yang oleh Panitia menjadi tempat pemondokan para peserta sidang.

Terpisah Kapolres Raswin mengingatkan kepada personil yang melaksanakan dengan dasar surat perintah, agar dapat bertugas dengan baik dan benar, berikan pelayanan pengamanan terbaik terhadap tamu peserta sidang, awasi dan berikan pemahaman terhadap kerumunan anak muda untuk ciptakan keamanan dan ketertiban. 

Lanjut Kapolres selama 5 hari peserta sidang berada di wilayah kita, maka penanggung jawab lokasi yaitu Kapolsek Sonder dan Perwira Pengendali Kbo Intelkam untuk memastikan situasi tetap aman dan nyaman bagi para peserta sidang.

Tidak ada komentar: