Call Center Polres Tomohon

Call Center Polres Tomohon
Diinformasikan kepada masyarakat, yang memerlukan kehadiran Polri khususnya Polres Tomohon, segera hubungi call center Polres Tomohon di nomor 08 5858 110 110, baik melalui WA atau telp , jangan lupa di nomor 08 5858 110 110
Biar Masa Depan Itu Dapa Lia Gelap Mar Kalo Torang Tetap Ba Usaha Deng Nda Patah Semangat Tetap Sukses Itu Mo Iko Dari Belakang By. Humas Polres Tomohon

Polres Tomohon Laksanakan Pengamanan Unjuk Rasa Mahasiswa Ukit Tomohon

TOMOHON (18/07/2017), (Tribratanewstomohon) - Senin 17 Juli 2017. Jam 11.00 wita. Polres Tomohon melaksanakan pengamanan unjuk rasa di Universitas Kristen Tomohon, kemudian masa sekitar 100 orang berjalan kaki menuju Kantor Sinode GMIM di Kelurahan Talete 2 Kecamatan Tomohon Tengah.



Sejumlah Calon mahasiswa yang sudah mendaftar di Ukit Tomohon, harus batal di test dalam pendaftaran di karenakan dalam kubu Ukit Tomohon sudah ada dua kepemimpinan, maka oleh Pimpinan Dinode membatalkan semua pendaftaran yang sudah memberikan sejumlah uang pendaftaran.

Kapolres Tomohon AKBP IK AGUS KUSMAYADI S.IK, beserta Wakapolres, KabagOps dan perwira serta Sekira 50 personil Polres Tomohon mengadakan negosiasi dengan calon mahasiswa yang sudah memanas, kemudian sudah di tambah dengan mahasiswa yang tidak setuju dengan kebijakan pimpinan Ukit yang sudah mendua kepemimpinan.

Sekira jam 15.30 wita, karena eskalasi massa baik calon mahasaiswa maupun mahasiswa yang sudah lebih banyak dan emosi sudah tersulut dengan adanya sebagian orang yang memprovakasi, tibalah sejumlah 90 personil Sabhara Polda Sulut.

Kapolres Tomohon dengan Kesabaranya bernegosiasi dengan Massa pengunjuk rasa, dan kesemuanya berakhir dengan aman tertib dan penuh kekeluargaan pada sekira jam 16.20 wita.

Tidak ada komentar: