HUMAS POLRES TOMOHON (Tribratanewstomohon) - Senin, 2 Juli 2018, Kepolisian Resor Tomohon melaksanakan upacara dalam rangka kenaikan pangkat setingkat terhadap personil Polres Tomohon di halaman mapolres jalan Bhayangkara No 1 Kelurahan Lansot Kecamatan Tomohon Selatan Kota Tomohon.
13 personil Polres Tomohon di naikan pangkat setingkat oleh pimpinan Polri sesuai dengan jenjang kepangkatan kemudian dedikasi yang tinggi dalam bertugas sehingga mendapat prestasi kinerja yang baik yang di tunjang dengan disiplin masing-masing personil.
Satu personil yang di naikan pangkat setingkat dari Ajun Inspektur Polisi ke Inspektur Dua Polisi adalah Ipda Fredy Nander, kemudian di ikuti dengan ke sepuluh personil lainya dari Brigadir dua ke brigadir satu, brigadir satu ke brigadir, brigadir ke brigadir kepala, brigadir kepala ke ajun inspektur polisi dua dan ajun inspektur polisi dua ke ajun inspektur polisi satu. Dua personil dari Pns Polri yang di naikan pangkat setingkat menjadi pengatur.
Upacara tersebut di hadiri oleh Kapolres Tomohon Akbp Ik Agus Kusmayadi S.Ik sebagai inspektur upacara di dampingi oleh Waka Polres Tomohon Kompol Joyce MI Wowor serta pejabat utama kemudian perwira dan personil Polres Tomohon.
Kapolres mengatakan dalam sambutannya bahwa, Kenaikan pangkat adalah hak kalian untuk mendapatkannya, tetapi jika di barengi dengan kinerja dan disiplin yang tinggi yang di berikan terhadap negara.
Maka dalam kenaikan pangkat ini, harus lebih meningkatkan disiplin dan kinerjanya, yang artinya kenaikan pangkat setingkat maka kepedulian dan tanggung jawab kerja harus di tunjukan kemudian kesadaran untuk melaksanakan tugas betul betul bekerja dengan hati.
"Semuanya ini jika di laksanakan dengan baik dan benar, maka tugas profesional moderen dan terpercaya akan di nikmati oleh masyarakat yang sangat berharap akan pelayanan, perlindungan dan pengayoman tetapi tidak meninggalkan penegakan hukum." kata Kapolres.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar