Call Center Polres Tomohon

Call Center Polres Tomohon
Diinformasikan kepada masyarakat, yang memerlukan kehadiran Polri khususnya Polres Tomohon, segera hubungi call center Polres Tomohon di nomor 08 5858 110 110, baik melalui WA atau telp , jangan lupa di nomor 08 5858 110 110
Biar Masa Depan Itu Dapa Lia Gelap Mar Kalo Torang Tetap Ba Usaha Deng Nda Patah Semangat Tetap Sukses Itu Mo Iko Dari Belakang By. Humas Polres Tomohon

Pengamanan Kegiatan Pria Kaum Bapa Sinode GMIM

TOMOHON (09/04/2018), (Tribratanewstomohon) - Sabtu, 07 April 2018, Kepolisian Resor Tomohon membackup Polsek Tomohon Utara dalam rangka melaksanakan pengamanan dalam kegiatan Pria Kaum Bapa Sinode Gmim dalam Seminar dan Lokakarya CCA, Kesenian dan Olah Raga yang bertempat di Gereja Gmim Sola Fide Kelurahan Tinoor Kecamatan Tomohon Utara Kota Tomohon.


Kapolres Tomohon AKBP I K. Agus Kusmayadi S.IK melalui KabagOps Polres Tomohon, menerbitkan Surat Perintah pelaksanaan pengamanan yang di laksanakan oleh Polsek Tomohon Utara di Kelurahan Tinoor Kecamatan Tomohon Utara.

KabagOps memimpin 42 Personil yang terdiri dari Satuan Sabhara Polres, Satuan Intelkam Polres, Timsus Totosik dan Satuan Lalu Lintas Polres serta personil Polsek Tomohon Utara termasuk Bhabinkamtibmas Kelurahan tersebut.

Kabagops di samping memimpin pengamanan, juga memantau pelaksanaan Lokakarya dan CCA serta kesenian Olah Raga dan menurutnya dari 965 Jemaat yang di undang kemudian hanya 415 Jemaat Pria Kaum Bapa yang hadir.

Satuan Lalu Lintas mengatur arus lalu lintas di Kelurahan Tinoor karena ratusan jenis kendaraan yang parkir dan lalu lalang di Kelurahan tersebut, Kemudian Pimpinan Pria Kaum Bapa yang hadir adalah Veky Lumentut yang adalah Walikota Manado serta mantan ketua Pria Kaum Bapa S.BAN Liow yang adalah Anggota DPD RI.

Kegiatan yang di mulai pada jam 09.00 wita, telah berakhir sampai malam sekira jam 19.20 wita dalam keadaan aman dan baik.

Tidak ada komentar: