HUMAS POLRES TOMOHON (24/05/2018), (Tribratanewstomohon) - Rabu 23 Mei 2018, sekira pukul 15.35 Wita, Satuan Intelkam Polres tomohon melaksanakan monitoring dan pengamanan, bertempat di Pondok Pesantren Hidayahtullah Kelurahan Kinilow Kecamatan Tomohon Utara, dalam rangka kegiatan Sosialisasi Wawasan Kebangsaan dengan Tema "Peningkatan Kesadaran Masyarakat Akan Nilai-Nilai Luhur Budaya Bangsa."
Hadir pada kegiatan Sosialisasi Mewakili Walikota Tomohon Asisten Kesra O.D.S Mandagi, Dandim 1302 Minahasa Letkol Inf Juberth Nixon Purnama S.Th, Kapolres Tomohon Akbp Ik Agus Kusmayadi S.ik, Wakapolres Tomohon Kompol Joyce MI Wowor, Kaban Kesbangpol Kota Tomohon Theodorus Paat Sip, Pabung Tomohon Mayor Inf Feky Welang, Kasidatun Kajari Tomohon Windu Sugiarto SH.MH,
Camat Tomohon Utara dan Lurah, serta Ketua Yayasan Hidayatulah Nuryadin Majid, kemudian Peserta Sosialisasi yang hadir sekitar 80 orang.
Terpantau dalam acara tersebut, Forkopimda memberikan materi kebangsaan terhadap seluruh yang hadir, dalam materi yang di sampaikan oleh Kapolres Tomohon berintikan bahwa generasi yang milenial, harus dapat membangun bangsa lewat kebersamaan, kemudian harus percaya diri untuk kemudian mengenal akan tekhnologi yang berkembang saat ini.
Kemudian jika menerima berita dari sosial media, janganlah gampang percaya, harus dengan cermat dan bijak sehingga tidak terjebak pada berita bohong, dan berujung pada kebencian dan menyerang orang lain tanpa sebab, marilah kita jauhkan tindakan provokatif serta memberikan informamasi berita yang tidak benar karena semuanya itu nantinya akan berhadapan dengan hukum.
Kegiatan tersebut di akhiri dengan foto bersama dan kemudian di lanjutkan dengan berbuka puasa bersama dalam situasi kebersamaan pada jam 19.00wita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar