HUMAS POLRES TOMOHON (21/05/2018), (Tribratanewstomohon) - Senin, 21 Mei 2018, Kepolisian Resor Tomohon melaksanakan Upacara bendara memperingati Hari Kebangkitan Nasional dan di laksanakan di halaman markas Polres Tomohon jalan Bhayangkara no 1 Kelurahan Lansot Kecamatan Tomohon Selatan.
Upacara Harkitnas tersebut di hadiri oleh Pejabat utama Polres yaitu Waka Polres Tomohon Kompol Joyce MI Wowor, Para Kabag dan Kasat fungsi serta Perwira Pertama polres, dan seluruh personil polres serta Polsek Jajaran.
Kapolres Tomohon AKBP IK AGUS KUSMAYADI S.IK, sebagai inspektur upacara dalam mebacakan sambutan menkomimfo RI mengatakan bahwa mengingatkan kepada kita untuk tidak terlena dengan dinamika politik yang berkembang di negara kita.
Lanjut dia bahwa kita sebagai insan kepolisian, harus mengajak serta perlihatkan semangat yang dapat memberi contoh kepada semua orang, kemudian persatuan di tunjukan untuk kemudian menjadi kuat, ibarat sapu lidi jika terikat rapat, tidak ada orang yang dapat mematahkan.
"Kita sebagai Kepolisian Republik Indonesia adalah pemelihara keamanan dan ketertiban. Perlihatkanlah kepedulian terhadap lingkungan kita, jangan lalai untuk mengantisipasi di wilayah kita, seperti yang kita hadapi di wilayah 3 kecamatan wilayah hukum polres tomohon, ke depan ada pemilukada, hal tersebut berpotensi menimbulkan kerawanan sosial politik yang berdampak pada terjadinya gangguan kamtibmas." tegas Kapolres.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar