Call Center Polres Tomohon

Call Center Polres Tomohon
Diinformasikan kepada masyarakat, yang memerlukan kehadiran Polri khususnya Polres Tomohon, segera hubungi call center Polres Tomohon di nomor 08 5858 110 110, baik melalui WA atau telp , jangan lupa di nomor 08 5858 110 110
Biar Masa Depan Itu Dapa Lia Gelap Mar Kalo Torang Tetap Ba Usaha Deng Nda Patah Semangat Tetap Sukses Itu Mo Iko Dari Belakang By. Humas Polres Tomohon

Kabag Ops : Peran Remaja dalam Kamtibmas

TOMOHON (25/06/2017), (Tribratanewstomohon) - Sabtu, 24 Juni 2017, Jam 09.00 wita, bertempat di Gedung Gereja GMIM IMMANUEL WALIAN wilayah Tomohon 3 Kelurahan Walian Kecamatan Tomohon Selatan, Peserta REMAJA GMIM Se Rayon Tomohon Melaksanakan Pelatihan dalam rangka Pemilihan REMAJA TELADAN se Rayon Tomohon.


Kapolres Tomohon AKBP IK AGUS KUSMAYADI S.IK. melalui Kabag Ops Polres Tomohon, di minta kesediaan oleh Panitia untuk memberikan Materi, kemudian Para Remaja akan kembali nanti ke masing-masing Jemaat tempat Domosili, Para Remaja Utusan Gereja Se Rayon Tomohon akan Aplikasikan ke Rekan Remaja yang Lain.

KabagOps dalam Penyampaian Materi Kepada Para Remaja Teladan Se Kota Tomohon, masalah Tentang PERAN REMAJA dalam KAMTIBMAS. 

Keamanan dan Ketertiban, pada Hakekatnya harus kita Perkuat kepada kalian para Remaja yang saya Kasihi, yang akan menjadi Generasi Penerus. Karena kalian akan menjadi Cermin di Jemaat dan Masyarakat nanti. Jika kita mau Menjadi Baik, Marilah kita Bergaul dengan Senior kita yang Baik, kemudian jika kita Mayoritas sudah Baik, Maka rekan yang belum baik akan dengan sendirinya Mengikuti kita.

"Satu yang Paling Penting yang Saya ingatkan, janganlah kita Bosan untuk mencari TUHAN, ketika Setia dan Patuh pada Perintah Tuhan, yang pasti Keamanan dan Ketertiban sudah tercapai dan Kemudian Kesejahteraan, telah menunggu Adik adik Remaja di Masa yang Akan datang." Kata KabagOps.

Tidak ada komentar: