Call Center Polres Tomohon

Call Center Polres Tomohon
Diinformasikan kepada masyarakat, yang memerlukan kehadiran Polri khususnya Polres Tomohon, segera hubungi call center Polres Tomohon di nomor 08 5858 110 110, baik melalui WA atau telp , jangan lupa di nomor 08 5858 110 110
Biar Masa Depan Itu Dapa Lia Gelap Mar Kalo Torang Tetap Ba Usaha Deng Nda Patah Semangat Tetap Sukses Itu Mo Iko Dari Belakang By. Humas Polres Tomohon

Kapolsek Sonder sambangi Keluarga yang Berduka Cita

TOMOHON (13/10/2017), (Tribratanewstomohon) - Kamis 12 Oktober 2017, jam 13.30 Wita. Polres tomohon, Piket Polsek Sonder di Pimpin Kapolsek Sonder, Melaksanakan aksi sosial mendatangi Keluarga yang berduka di desa Rambunan amian kecamatan Sonder Kabupaten Minahasa dan wilayah hukum Polres Tomohon.

Kapolsek Sonder Polres Tomohon, IPTU STENLY KORUA serta beberapa Personil Polsek, Menyambangi Keluarga RUMENGAN-MONINGKA Yang di timpa duka cita, suatu tindakan terpuji yang di lakukan oleh Polsek sonder, di kandung maksud bercampur baur dengan masyarakat desa, dengan membawa harapan semoga keluarga yang berduka cita, mendapat Penghiburan yang sejati dari yang Maha Besar Tuhan.

Oleh Pembawa acara menyiapkan waktu kepada Kapolsek untuk memberikan Sambutan, Dan oleh Kapolsek mengucapkan Turut berduka cita yang dalam, kemudian dalam Pesan Kamtibmas mengatakan bahwa para Tokoh masyarakat dan Tokoh agama termasuk orang tua, untuk jangan bosan untuk menasehati para pemuda kita yang seringkali tenggelam dalam mengkomsumsi minuman keras, karena sumber dari terganggunya situasi yang tidak kondusif, adalah kelebihan mengkomsumsi minuman keras.

Marilah kita bersama untuk menciptakan situasi yang nyaman di lingkungan kita masing masing, jika hal itu dapat tercipta, maka ketenteraman dalam bermasyarakat akan bermakna baik terhadap sesama terlebih kepada Sang Pemilik Kehidupan sesuai yang kita Imani. tutur Korua.

Tidak ada komentar: